Apakah Anda sedang menyusun penelitian, namun tidak bisa mengambil data sendiri? Penelitian menggunakan data sekunder seperti meta analisis jadi solusi tepat.

Tinjauan sistematis dalam penelitian mampu mensintesis beberapa bukti yang relevan, sehingga dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan. 

Mengenal Apa Itu Meta Analisis

Metode Meta analisis adalah sebuah metode yang menggabungkan dua atau lebih penelitian sejenis. Metode ini nantinya akan menghasilkan data kuantitatif. 

Peneliti membuat rekapitulasi tanpa manipulasi eksperimental karena metode ini menggunakan studi observasi retrospektif. Metode ini sifatnya subjektif dan tidak berfokus pada kesimpulan, melainkan pada data.

Meta analisis menggunakan hasil akhir dari studi berdasarkan penemuan empiris. Hal ini menjadi salah satu keunggulan dari metode ini jika dibandingkan metode lainnya.

Penggunaan metode ini memungkinkan Anda mendapatkan hasil yang lebih beragam dan memperhatikan ukuran sampel.

7 Langkah Mengaplikasikannya

Berikut ini cara membuat meta analisis yang harus Anda perhatikan:

1.   Merumuskan pertanyaan penelitian

Langkah awal, Anda harus menentukan tujuan primer dan sekunder dari penelitian. Tujuan dapat Anda rumuskan dalam bentuk pertanyaan.

2.    Identifikasi literatur yang relevan

Lakukan strategi pencarian menggunakan keywords dan database penelitian yang baik. Gunakan keywords yang sensitif dan kombinasikan dengan AND, OR, dan NOT.

3.    Ekstraksi dan konsolidasi level data

Langkah selanjutnya yaitu melakukan ekstraksi data dengan mengumpulkan karakteristik study level yang relevan. Kemudian, lakukan evaluasi dari setiap studi secara eksperimental.

4.    Penilaian dan persiapan data

Untuk meta analisis jurnal lanjutkan dengan proses merapikan data dan memilih program analisis statistik. Setelah itu, lakukan juga evaluasi inkonsistensi antar studi.

5.    Mensintesis study level

Anda bisa mulai mengumpulkan data dan mengkalkulasi summary measure dan interval kepercayaan. Lakukan juga penilaian risk bias dari metode tersebut menggunakan funnel plot.

Cek apakah data yang Anda dapatkan sudah simetris atau belum.

6.    Analisis eksplorasi

Langkah selanjutnya yaitu dengan menjelajahi sumber heterogenitas dan melakukan analisis sub kelompok. Bila perlu, Anda bisa melakukan meta regresi.

7.    Sintesis pengetahuan

Terakhir, Anda bisa membuat kesimpulan berdasarkan temuan-temuan pada penelitian yang dilakukan. Tambahkan juga rekomendasi untuk peneliti yang akan datang.

Untuk melakukan penelitian menggunakan metode meta analisis dengan tujuh langkah tersebut, walaupun pengerjaannya membutuhkan waktu relatif lama.